Jarang Diketahui, Ini Cara Daftar dan Manfaat Question Hub Google

Jarang-Diketahui-Ini-Cara-Daftar-dan-Manfaat-Question-Hub-Google

Ada banyak fitur milik Google yang tak dimanfaatkan secara optimal dan maksimal oleh pengakses internet, salah satunya adalah Question Hub Google. Padahal, jika digunakan secara optimal, fitur ini bisa mendatangkan ragam manfaat, khususnya bagi para bloger.

Apa Itu Fitur Question Hub?

Question Hub merupakan fitur Google yang berfungsi menampung keywords yang tak terjawab oleh mesin pencari Google Search. Keywords yang berada di Google Hub, nantinya bisa dijadikan referensi oleh para penulis konten di dunia maya, untuk dijadikan bahan tulisan. Jadi, bisa saja saat hasil pencarian keywords yang sebulan lalu tak Anda temukan, sekarang malah sudah ada begitu banyak.

Cara Mendaftar ke Question Hub

Agar bisa mendapatkan keuntungan dari fitur Google satu ini, tentu saja Anda harus mendaftarkan diri terlebih dahulu. Caranya pun sangat gampang kok. Gunakan akun Gmail yang terhubung ke situs milik Anda, lalu kunjungi situs questionhub.withgoogle.com. Selanjutnya, Anda bisa ikuti alur sign up atau pendaftaran hingga selesai.

Cara Menggunakan Question Hub

Setelah terdaftar di Question Hub, Anda bisa memilih tema keywords yang sama sekali belum ada hasil relevannya untuk ditampilkan di Google Search. Tema yang bisa dipilih cukup beragam, misalnya seperti otomotif, seni, hiburan, teknologi, dan lainnya. Setelah memilih tema, maka nantinya akan muncul daftar pertanyaan atau keywords yang belum ada hasilnya di Google Search.

Dari daftar pertanyaan yang ada, maka Anda bisa memilih mana saja keywords yang sesuai dengan konten situs atau blog Anda. Beri jawaban atas pertanyaan atau keywords yang diberikan, dengan menautkan link situs yang Anda miliki. Dengan begini, saat pertanyaan atau keywords tersebut kembali diinput di Google Search, maka situs atau blog Anda akan direkomendasikan oleh Google Search.

Manfaat yang Diberikan oleh Question Hub

Question Hub terutama sekali bermanfaat bagi para pembuat konten pada situs atau blognya. Para bloger jadi punya tema yang fresh dan bisa diangkat jadi sebuah tulisan. Dikarenakan masih sedikit yang mengulas tema tersebut, pengunjung situs atau blognya pasti akan melimpah. Para pengguna Google Search pun bisa mendapatkan informasi baru dari adanya fitur Question Hub ini.

Question Hub Google merupakan solusi dari tak tersedianya informasi berdasarkan keywords yang diinput via Google Search. Anda yang merupakan seorang bloger, sangat direkomendasikan menggunakan fitur ini, agar bisa mendapatkan inspirasi baru untuk tulisan Anda.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *